Menyiapkan menu buka puasa adalah hal menyenangkan ketika bulan puasa. Pasalnya, momen ini sangat dinantikan oleh semua umat Muslim setelah belasan jam berpuasa.

Biasanya, akan ada banyak varian menu menggugah selera di saat berbuka puasa. Mulai dari menu gorengan, dessert, ataupun minuman manis yang menyegarkan. Untuk itulah biasanya ShopBackers akan mempersiapkannya lebih awal untuk membuat menu buka puasa spesial.

Kali ini ShopBackers bisa mencoba resep baru untuk menu buka puasa spesial berupa es gempol pleret. Dari namanya saja, menu segar satu ini sudah pasti menggugah selera saat disantap di bulan puasa.

Minuman lezat ini merupakan minuman manis khas Semarang. Pembuatan dari resep ini begitu mudah sebenarnya, hanya saja sudah jarang ditemukan di kota tersebut. nah, kali ini ShopBackers bisa buat sendiri di rumah untuk pilihan menu buka puasa spesial.

Penasaran bukan dengan resepnya? Yuk, simak mulai dari bahan-bahan yang dibutuhkan hingga cara membuatnya!

Bahan-bahan Membuat Es Gempol Pleret

  • 65 gram tepung tapioka
  • 75 gram tepung beras
  • 50 ml air panas
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam
  • Pewarna makanan
  • Bahan kuah:
  • 200 ml santan (Kara 65ml + 135ml air)
  • 75gr gula pasir
  • 1 sachet kental manis
menu buka puasa spesial
(sumber gambar: id.pinterest.com)

Cara Membuat Es Gempol Pleret

  1. Campur tepung dan gula, kemudian aduk merata. Tambahkan air panas sedikit demi sedikit hingga adonan kalis.
  2. Bagi adonan menjadi beberapa bagian dan beri pewarna makanan secukupnya.
  3. Bentuk adonan bulat, lalu tekan tengahnya dengan jari, lakukan hingga semua adonan habis.
  4. Panaskan air dalam panci, setelah mendidih masukan adonan yang sudah dibentuk tadi. Masak hingga adonan mengapung, angkat lalu tiriskan.
  5. Untuk membuat kuah, campur semua bahan kuah, lalu masak hingga mendidih sambil diaduk agar santan tidak pecah.
  6. Masukan ke dalam kulkas sebelum disajikan, ya.

Waktu yang diperlukan untuk membuat resep minuman khas Semarang ini sekitar satu jam saja dan akan dihasilkan 3 porsi es gempol.

Nah, mudah bukan cara membuat menu buka puasa spesial ini? Resep es gempol pleret tersebut memang tidak sulit dibuat. Bahkan berbagai bahan yang digunakan mudah untuk didapatkan secara offline maupun online.

Jika ShopBack hendak belanja berbagai keperluan untuk membuat menu buka puasa spesial tersebut, maka bisa #MulaiDariShopBack. Dengan berbelanja lewat ShopBack, akan ada banyak yang diperoleh. Mulai dari barang-barang berkualitas, merchant mitra ShopBack terpercaya, dan pastinya harganya pun terbaik.

Masih kurang? Tenang, masih ada keuntungan lain yang bisa didapatkan yaitu cashback dari ShopBack. Setiap ShopBackers belanja akan mendapatkannya dan bisa mengumpulkannya hingga bisa ditarik tunai ke rekening atau pulsa. Jadi berlipat untung bukan dengan belanja melalui ShopBack?

Baca juga: